Laporan : Roni Gunaevi
LintasMedia,Taraju Kab Tasikmalaya – Kecamatan Taraju terkenal dengan panorama alam nya yang indah dengan hamparan perkebunan teh yang menghijau sepanjang mata memandang,jajaran perbukitan yang masih asri disertai segarnya udara pegunungan menjadikan Taraju menjadi destinasi kunjungan wisatawan lokal yang cukup diminati.
Diantara deretan alam yang indah terdapat sebuah objek wisata yang cukup terkenal yaitu situ Cilangla yang terletak di Kampung Cilangla, Desa Raksasari berjarak kurang lebih 50 km dari ibukota kabupaten Tasikmalaya.
Berdasarkan cerita dari para tetua bahwa Situ Cilangla dibuat oleh para leluhur dan nenek moyang orang taraju pada jaman dahulu,kira-kira 150 tahun yang lalu. Konon salah satu tokoh yang membuat situ tersebut bernama Abah Laya,beliau membelah bukit pasir di hilir aliran mata air induk hingga terbentuk bentangan sepanjang 1 Km antara Kampung Cilangla dan Kampung Ciwalahir menggenangi cerukan sehingga terbentuklah sebuah situ yang cukup luas, hingga akhirnya diberi nama Situ Cilangla.
Pada awalnya keberadaan situ cilangla belum begitu maksimal di potensikan sebagai daerah wisata,hanyalah tempat pemancingan warga sekitar yang kondisinya cukup sepi dan sedikit angker. Penduduk sekitar memanfaatkan situ cilangla sebagai sumber air untuk mengairi perkebunan teh maupun perkebunan warga dan selebihnya hanya untuk budidaya ikan keramba.
Sekitar tahun 2021 Pemuda sekitar situ cilangla melalui lembaga karangtaruna Rancage berkonsultasi dengan kepala Desa Raksasari Bambang terkait rencana peningkatan potensi situ cilangla yang bisa dijadikan destinasi objek wisata alam sebagai upaya meningkatkan ekonomi masyarakat sekitar, ternyata keingina karangtaruna Rancage yang dimotori Toni Andriani mendapat sambutan dari Bambang Kepala Desa Raksasari dengan menganggarkan Dana Desa melalui BUMDES untuk pengembangan potensi wisata situ cilangla ini.
Dengan pengelolaan yang profesional sehingga situ cilangla disulap menjadi tempat yang tadinya sepi menjadi tempat yang layak dijadikan tempat liburan keluarga dan acara-acara lainnya.
Pengunjung dapat menikmati pemandangan situ yang masih alami dikelilingi perbukitan teh yang masih alami, di sekitar situ dibangun juga beberapa gazebo atau saung untuk tempat berkumpul dan bercengkrama para pengunjung,di situ pun disediakan sarana perahu dayung dan perahu angsa untuk memanjakan para pengunjung menikmati suasana air,ada tempat pemancingan yang menyediakan ikan segar untuk bakar ikan,dibuat juga wahana Arum jeram mini.
Setelah para pengunjung cape menjelajah keindahan situ cilangla,pengelola tempat wisata karangtaruna Rancage menyiapkan ragam kuliner dengan citarasa khas pedesaan dengan harga yang cukup terjangkau,diantaranya ada menu ayam bakar,ikan bakar,nasi liwet khas taraju serta di lengkapi dengan kedai kopi asli Taraju,warung bakso pojok super rudal dan aneka jajanan makanan lainnya.
Untuk masuk ke lokasi situ cilangla,pengunjung tidak dipungut biaya alias gratis. Disediakan lahan parkir yang cukup luas untuk kendaraan roda dua dan kendaraan roda empat,serta disediakan juga spot Selfi gratis bagi pengunjung.
Situ cilangla diharapkan kedepannya menjadi sebuah daerah destinasi wisata unggulan di Taraju selain asrinya pemandangan hamparan perkebunan teh dan menjadi salah satu pemicu pertumbuhan ekonomi masyarakat sekitar melalui komoditi pariwisata serta bisa meningkatkan pendapatan asli bagi daerah.